Kemensos dan KPAI Sinkronisasi Data untuk Optimalisasi Perlindungan Anak

0

RISALAH NU ONLINE, JAKARTA – Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemensos) dan Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) melakukan sinkronisasi data guna memperkuat perlindungan anak, termasuk anak-anak rentan, anak yang berhadapan dengan hukum, serta penyandang disabilitas.

Menteri Sosial RI, Saifullah Yusuf, menyatakan bahwa kerja sama ini bertujuan untuk mencocokkan data yang berkaitan dengan kelompok anak yang membutuhkan perhatian khusus.

“Kami menerima laporan pengawasan KPAI, salah satunya terkait pelayanan LKS (Lembaga Kesejahteraan Sosial) di berbagai daerah. Ke depan, kami ingin mempertajam kerja sama ini dalam tingkat yang lebih konkret,” ujarnya dalam unggahan di Instagram resmi Kementerian Sosial RI, Selasa, (18/02/2025).

Beliau menyebut langkah ini sejalan dengan Instruksi Presiden Nomor 4 Tahun 2025 tentang Data Tunggal Sosial dan Ekonomi Nasional (DTSEN), yang akan menjadi acuan dalam penyaluran bantuan sosial.

Sementara itu, Ketua KPAI, Ai Maryati Sholihah, menekankan pentingnya standarisasi layanan LKS serta peningkatan SDM dan infrastruktur dalam pengasuhan anak dan rehabilitasi sosial.

Kolaborasi antara Kemensos dan KPAI ini diharapkan dapat memperkuat sistem perlindungan sosial bagi anak-anak di Indonesia. (Anisa).

Baca Juga :  Meski Antri Jelang Laga Timnas vs Jepang, Kru Risalah Do’akan Timnas Garuda Menang
Leave A Reply

Your email address will not be published.